November 11, 2010

CPNS BOJONEGORO 2010

PENGUMUMAN
PENERIMAAN CPNS DAERAH
KABUPATEN BOJONEGORO
TAHUN ANGGARAN 2010

Update : Hal-hal lain terkait dengan jadwal waktu pendaftaran, kode formasi dan lain-lain
akan kita sampaikan kemudian.

PERSYARATAN PENDAFTARAN CPNS KAB. BOJONEGORO TAHUN 2010

I. PERSYARATAN UMUM :
  1. Warga Negara Republik Indonesia, bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia dan taat kepada Pancasila, UUD 1945, dan memiliki integritas yang tinggi terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia
  2. Usia pada tanggal 1 Januari 2011 minimal adalah 18 tahun ( lahir tanggal 1 Januari 1993 atau sebelumnya ) dan usia maksimal sesuai ijazah dimiliki adalah 35 tahun ( lahir 1 Januari 1976 atau sesudahnya )
  3. Berkelakuan baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan hukum yang tetap ;
  4. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri sebagai PNS atau tidak dengan hormat sebagai Pegawai Negeri atau Pegawai Swasta ;
  5. Tidak berkedudukan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil / Pegawai Negeri Sipil ;
  6. Memiliki kompetensi pendidikan / Ijazah sesuai yang dipersyaratkan ( Surat Keterangan Lulus / Ijazah Sementara, tidak dapat digunakan untuk melamar ),mdengan ketentuan :
    • Ijazah dari sekolah / perguruan tinggi luar negeri, harus telah mendapatkan pengesahan atau penyetaraan dari panitia penilaian ijazah luar Negeri ;
    • Ijazah dari perguruan tinggi negeri atau swasta yang terakreditasi, telah mendapatkan pengesahan / dilegalisasi oleh Perguruan Tinggi yang bersangkutan.
  7. Memiliki Kartu Tanda Pencari Kerja dari Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Sosial setempat.
  8. Sehat jasmani dan rohani serta tidak mengkonsumsi / menggunakan narkotika, psikotropika, prekursor dan zat adiktif lainnya ;
  9. Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia ;
  10. Tidak berkedudukan sebagai anggota dan/atau pengurus partai politik ;
  11. Jika diangkat sebagai CPNS Pemerintah Kabupaten Bojonegoro, sanggup untuk tidak pindah baik didalam maupun keluar daerah minimal 8 ( delapan ) tahun sejak diangkat menjadi CPNS.

II. KELENGKAPAN ADMINISTRASI PADA SAAT MELAMAR
  1. Surat lamaran ditulis tangan sendiri dengan tinta hitam diatas kertas folio bergaris, ditujukan kepada Bpk. Bupati Bojonegoro, dengan menyebutkan nama, tempat / tanggal lahir, pendidikan, jabatan yang dilamar, serta alamat jelas yang mudah dihubungi serta nomor telepon / HP.
  2. Foto Copy Ijazah dan transkrip nilai yang telah dilegalisir oleh pejabat yang berwenang sebanyak 1 (satu) lembar ( bagi pelamar Tenaga Guru dilengkapi dengan Akta Mengajar sesuai dengan program studinya ).
  3. Pas foto terbaru berwarna ukuran 3 x 4 cm sebanyak 4 ( empat ) lembar dan dibelakang foto ditulis nama, pendidikan dan jabatan yang dilamar.
  4. Foto copy KTP sebanyak 1 ( satu ) lembar.
  5. Surat pernyataan memenuhi persyaratan dalam pelaksanaan penerimaan CPNSD Kab. Bojonegoro 2010 bermeterai Rp. 6.000,- sebanyak 1 ( satu ) lembar. ( contoh disediakan panitia ).
Informasi selengkapnya bisa anda download di dalam pengumuman di bawah ini :

 1. Syarat Pendaftaran CPNS : Download
 2. Formasi yang tersedia : Download

0 Comment:

Posting Komentar